Bojonegoro-Pelaksanaan Tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dalam rekrutmen CPNS 2019 Pemerintah Kabupaten Bojonegoro kian mendekat. Bapak/Ibu Calon Peserta SKD dihimbau tetap hati-hati dan waspada terhadap oknum-oknum yang mengaku bisa meloloskan tes CPNS ini. Dalam pelaksanaan tes ini semuanya gratis dan tidak dipungut biaya apapun serta semua sudah berbasisi online sehingga tidak dapat diintervensi oleh pihak manapun.

Tidak lupa pula kami mengingatkan agar Bapak/Ibu Calon Peserta Tes SKD untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin, mulai dari persiapan fisik maupun materi karena lokasi tes CPNS tahun ini akan lebih jauh, yaitu di Wahana Ekspresi Poesponegoro. 

Hari ini, Jadwal waktu dan lokasi tes telah diumumkan. Pastikan semua informasi yang Bapak/Ibu dapat berasal dari sumber yang dapat dipercaya. Untuk Kabupaten Bojonegoro Bapak/Ibu dapat mengunduh jadwalnya pada situs bkpp.bojonegorokab.go.id atau bisa juga diunduh DISINI. Tetap semangat belajar dan jangan lupa untuk selalu berdoa dan berusaha semoga semua usaha kita mendapat hasil yang maksimal. (zain)

 


By Admin
Dibuat tanggal 03-02-2020
580 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
63 %
Puas
6 %
Cukup Puas
1 %
Tidak Puas
30 %